Tuesday 15 November 2011

Conquer Theory #14

tersenyum bukanlah cara yang tepat untuk menyembunyikan rasa sakitlo, karena dengan tersenyum lo hanya akan membuatnya lebih sakit

Conquer Theory #14

Saturday 12 November 2011

chapter #9, apalah arti menunggu

setelah lama break, akhirnya gua udah mulai mood lagi buat chapter baru. keterlambatan dikarenakan banyaknya tugas yang menumpuk di kampus #sepik, maklum baru masuk semester 2.
kali ini gua bakal bahas tentang apa arti menunggu dari sudut pandang gua. perlu diketahui, disini gua ga menggurui kalian, gua hanya memberikan masukan berdasarkan pengalaman gua. gua berharap kita disini bisa sama-sama belajar.




apalah arti menunggu


menunggu adalah hal yang membosankan menurut gua, apalagi menunggu yang tidak pasti. namun, lebih membosankan lagi menunggu sesuatu yang pahit yang pasti terjadi. perlu lo camkan itu.
menunggu yang gua bahas disini bukan menunggu seperti kegiatan sehari-hari, namun lebih ke arah percintaan.
disini gua tidak akan bahas terlalu lebar, gua hanya membahas sedikit dari banyaknya pengklasifikasian menunggu yang biasanya hanya menyisakan sia-sia.
menurut gua, berdasarkan dari masalahnya menunggu itu bisa diklasifikasikan menjadi 3 jenis pada umumnya, yaitu:


*menunggu seseorang yang lo sukai untuk menyukailo
menunggu yang gua maksud disini adalah apabila diperuntukkan kepada seseorang yang belum pernah lo sukai sebelumnya.
menunggu seseorang yang lo sukai untuk menyukailo itu ga sepenuhnya salah kok. menurut gua, kenikmatan dalam merasakan sesuatu adalah ketika lo mencintai sesuatu dibandingkan dicintai seseorang, baik dari lo mencintai sebuah benda, seseorang, atau bahkan tuhanlo.
namun, menunggu seseorang yang lo sukai untuk menyukailo juga ga sepenuhnya benar. gua bilang demikian karena menunggunya untuk juga menyukailo tidak selamanya 'bertepuk'. ini adalah resiko yang mau tidak mau mesti lo ambil karena lo ada diposisi menyukai seseorang. dan dampak rasa yang ditimbulkan ketika rasalo itu hanya bertepuk sebelah tangan bukanlah rasa sakit yang biasa. umumnya, yang akan dirasakan oleh mereka yang dalam kondisi bertepuk sebelah tangan adalah sedih yang 'berbeda', kecewa, dan merubah mindset mereka dengan berpikir: "apalah, gua salah selama ini buat suka sama dia. bego bener gua bisa suka sama dia, kenapa gua mesti menyukai orang yang bahkan ga ada rasa sedikitpun suka sama gua?".
biasanya, setiap orang memiliki kata-kata tersendiri dalam otak mereka yang seolah-olah berbicara kepada diri mereka sendiri bahwa mereka itu bodoh untuk menyukai orang yang disukainya tersebut. setelah itu, cara 'merasa' hati mereka pada umumnya akan berubah. yang pada dulunya hati mereka cheer dan lovable, akan berubah sedikit. mereka akan memagari hatinya agar berusaha untuk tidak terlalu menyukai seseorang lagi.
menurut gua, dampak yang lain apabila seseorang terlalu sering bertepuk sebelah tangan adalah adanya mini-trauma untuk menyukai seseorang, dan menarik diri untuk mengungkapkan perasaannya, apalagi secara terbuka. dia juga akan menarik diri dari hal-hal yang membuatnya akan jatuh cinta pada seseorang. dia juga akan bertambah 'kebal' dari segala daya tarik seseorang yang mungkin akan membuatnya jatuh cinta kembali.
hal ini hanya bisa disembuhkan dengan adanya seseorang yang tulus mencintainya tanpa melihat status, materi, atau paras dari korban yang sedang dalam mini-trauma tersebut. perlu digarisbawahi, bahwa untuk kembali menaklukkan hati mereka yang sering bertepuk sebelah tangan dalam cintanya tak semudah yang lo pikirkan. hal ini karena sudah banyaknya pagar yang membatasi hatinya untuk kembali menyukai seseorang.
sekarang, tergantung samalo cara apa yang lo mesti lakukan untuk meluluhkan dia. tapi lo mesti ingat, kesalahan kecil bisa memungkinkan mereka bukan malah menyukailo, namun malah illfeel dan menarik diri darilo.



*menunggu mantanlo untuk kembali lagi samalo
menunggu yang gua maksud disini adalah baik menunggu seseorang yang dulu pernah lo suka, mantan pacarlo, atau mungkin mantan tunangan/istrilo.
menunggu seseorang yang dulu pernah kita sukai sebelumnya juga tidak sepenuhnya salah kok. gua melihat ini dari sisi kenangan manis orang-orang yang mengalami hal seperti ini.
hal positif yang melatarbelakangi ini sebaiknya adalah karena rasa cintalo sama mantanlo. karena itulah yang pada umumnya membuat naiknya probabilitas kembalinya mantanlo samalo. dan lo gabisa melatarbelakangi rasa itu hanya karena hartanya, atau statusnya, atau dengan niat memanfaatkan yang menguntungkan diri sendiri. karena cinta itu menurut gua hakikatnya bukan ketika menguntungkanlo, tapi  menguntungkan kalian berdua. yaitu menguntungkan hati kalian dulu sebagai prioritas.
gua disini hanya membantulo untuk membuka pikiran, bukan menggurui. coba lo pikirkan kembali apa itu definisi mantan, dan alasan apa dia menjadi mantanlo. pikirkan baik-baik hal bodoh atau kasar yang telah anda/dia lakukan sewaktu bersama. dan pikirkan adakah hal yang lebih bodoh dari hal yang mebuatlo jatuh dilubang yang sama.
setelah lo pikirkan, gua serahkan semuanya samalo. kesimpulan apa yang gua ucapkan diatas ada samalo.
saran gua hanya; memang ketika lo dalam posisi seperti ini, tidak mudah untuk mengganti mantanlo dengan orang lain. gua tau itu. tapi coba lo pikir, masih banyak orang diluar sana yang memiliki sifat yang hampir sama atau lebih baik darinya. menurut gua, salah satu bullshit dalam cinta adalah kalimat yang isinya bahwa cinta itu tak tergantikan. menurut gua itu salah. cinta itu dapat dengan mudahnya tergantikan, karena itulah gunanya cinta. jangan berusaha di satu jalan yang sulit kalo lo punya opsi untuk menapaki jalan yang lain. pikirkan baik-baik.



*menunggu sahabatlo mengerti bahwa lo sedang memendam perasaan kepadanya
menunggu yang gua maksud disini bukan kepada temanlo biasa gaul, namun kepada teman yang menjadi tempatlo bercerita, tau baik buruknya elo, tau rahasialo, atau mungkin bahkan tau kelemahanlo tentang gimana caranya naklukin hatilo.
menunggu sahabatlo mengerti bahwa lo sedang memendam perasaan kepadanya menurut gua adalah menunggu yang berbeda dari 2 klasifikasi menunggu yang sebelumnya sudah gua jelaskan. perasaan suka seperti ini biasanya diawali oleh rasa suka yang timbul menghilang kepada sahabatlo itu. seiring berjalannya waktu, rasa itu berkembang, dan ada dua kemungkinan: hilangnya rasa suka itu, atau malah bertambahnya rasa suka kepada sahabatlo.
biasanya, keinginan untuk mengungkapkan rasa itu terhalangi oleh rasa malu, atau rasa minder, atau bahkan rasa egois. baik dirasakan oleh satu, atau keduanya.
menunggu sahabatlo mengerti bahwa lo sedang memendam perasaan kepadanya juga bukanlah hal yang sepenuhnya benar. karena belum tentu dia merasakan hal yang sama sepertilo. "lebih baik menyimpan rasa itu sampai waktunya tepat". itulah yang lo pikirkan untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan.
memang benar, menurut gua sebaiknya jika lo menyukai sahabatlo sendiri, lo harus menunggu timing yang pas untuk menyatakan cintalo, atau mengulur waktu untuk membuat sahabatlo mengerti bahwa lo sedang memendam perasaan kepadanya. jika lo benar-benar menyukainya, usahakan bertindaklah sebagaimana yang seharusnya dilakukan sahabat. jangan tunjukkan secara langsung kalau elo sedang menyimpan perasaan kepadanya. tunjukkanlah secara tidak langsung. kalau dia bertanya tentang perasaanlo, ucapkan segala sesuatu bertentangan dengan apa yang ada dihatilo, namun dengan aksen (perilaku berbicara) yang menunjukkan bahwa lo benar menyukainya. karena jika lo menunjukkan atau menyatakan perasaanlo secara langsung kemungkinan besar akan membuatnya tinggi rasa (kegeeran, atau malah kepedean). terlebih lagi, akan membuat kalian tidak seterbuka sewaktu sahabat dulu dan saling menutupi jawaban perasaan masing-masing. salah-salah, hubungan persahabatan lo berdua rusak dan berubah.
menyukai sahabat yang sudah lama lo kenal menurut gua merupakan salah satu cara terbaik untuk mendapatkan pasangan terbaik. karena lo sudah tau banyak tentang sahabatlo itu, dan terlebih lagi lo sudah lama memiliki alasan kenapa memilihnya atau alasan kenapa tidak menolaknya.
dan yang perlu lo ingat, bahwa persahabatan yang paling baik adalah persahabatan yang long last sampai kalian berdua mati, bukan yang berubah menjadi hubungan yang lain.
kesimpulan yang bisa gua berikan samalo, sahabat itu pada dasarnya harus tetap menjadi sahabat selamanya. namun jika lo memang benar-benar menyukainya dengan perasaan yang "benar-benar" juga, ada kesimpulan yang lain yang bisa gua berikan samalo: menurut gua, sahabat itu tidak layak dijadikan seorang pacar, melainkan sebagai pacar yang terakhir kali lo miliki. atau dengan kata lain, pasangan hiduplo.



oya, gua sangat membutuhkan komenlo untuk terus memperbaiki chapter-chapter yang akan gua buat selanjutnya. gua sangat senang atas segala kritik yang bisa semakin membangun blog gua ini.
seperti biasa, diakhir chapter gua selalu memberikan cuplikan lirik lagu. ini dia:


dahulu kaulah segalanya
dahulu hanya dirimu yang ada di hatiku
namun sekarang aku mengerti
tak perlu ku menunggu sebuah cinta yang semu

sekarang aku tersadar
cinta yang ku tunggu tak kunjung datang
apalah arti aku menunggu
bila kamu tak cinta lagi

Raisa - Apalah arti menunggu 


chapter#9 apalah arti menunggu, end.

Wednesday 9 November 2011

Conquer Theory #13

definisi cinta itu bukan semata-mata pengorbanan. mengapa? karena untuk apa lo korbankan waktu, harta, bahkan hiduplo hanya untuk seseorang yang ga benar-benar mencintailo.

Conquer Theory #13